RSU HGA Depok Membludak oleh Ratusan Pasien, Ini Penyebabnya

oleh -168 Dilihat
oleh
Ist

Depok, SINDE – Rumah Sakit Umum (RSU) Hasanah Graha Afifah (HGA) Kota Depok membludak akibat antrean pasien di apotik untuk mengambil obat.

Kepala Instalasi Farmasi Apoteker RSU HGA Depok Andrie menjelaskan, membludaknya pasien antre di apotek terjadi karena terdapat 18 poli di RSU HGA yang praktek pada jam yang sama. Dimana banyak yang antre di apotek untuk memperoleh obat yang akan di konsumsi sesuai dengan resep.

“Selasa (12/9) kemarin, sampai 614 pasien yang harus kami layani obatnya. Sedangkan untuk membuat satu resep obat membutuhkan waktu 30 menit sampai 1 jam pembuatannya,” ujar Andrie kepada sinardepok.com, Kamis (14/9/2023).

Ia mengakui, dirinya dan petugas apoteker sangat kualahan melayani resep pasien untuk mendapatkan obat.

“Kualahaan saya mas, kami sampai rela menunda waktu jam makan dan sholat demi untuk membuatkan pasien obat agar segera dikomsumsi,” ungkapnya.

Dikesempatan yang sama, Humas RSU HGA Depok Ningrum membenarkan membludaknya pasien yang berobat maupun pengambilan obat pada Selasa (12/9) kemarin.

“Pada intinya, kami tetap memberi pelayanan terbaik kepada pasien. Dan RSU HGA minta maaf jika ada kekurangan dalam pelayanan. Namun alhamdulilah, semua berjalan dengan baik,” pungkasnya

(Guntur/SINDE)

Baca Juga:   Turnamen ICCA ke VII di Depok, IBH Direncanakan Hadir

No More Posts Available.

No more pages to load.